Peran Doa dalam Meningkatkan Kualitas Ibadah dan Kehidupan Sehari-hari Umat Muslim

  • Adinda Nur Fauziah Universitas Singaperbangsa Karawang
  • Tajudin Nur Universitas Singaperbangsa Karawang
  • Hinggil Permana Universitas Singaperbangsa Karawang
Keywords: doa, kehidupan sehari-hari, umat muslim

Abstract

Doa memiliki peran sentral dalam meningkatkan kualitas ibadah dan kehidupan sehari-hari umat Muslim. Doa bukan hanya sebagai sarana komunikasi dengan Allah SWT, tetapi juga memberikan dampak signifikan dalam memperkuat hubungan spiritual dan mempengaruhi aspek praktis kehidupan seorang Muslim. Jurnal ini bertujuan untuk menganalisis peran doa dalam meningkatkan kualitas ibadah dan kehidupan sehari-hari umat Muslim. Doa menjadi sumber kekuatan dan ketenangan jiwa dalam menghadapi tekanan dan tantangan hidup. Doa juga mendorong umat Muslim untuk meningkatkan kesadaran spiritual, berintrospeksi diri, dan menghadapi cobaan dengan keyakinan kepada Allah SWT. Jurnal ini memberikan wawasan yang berharga bagi umat Muslim untuk memaksimalkan peran doa dalam kehidupan mereka. Implikasi praktis dari penelitian ini adalah pentingnya menghadirkan doa dalam setiap aspek ibadah dan mengintegrasikannya dalam kehidupan sehari-hari. Pemahaman dan keterlibatan yang lebih dalam terhadap doa dapat membantu umat Muslim mencapai kualitas ibadah yang lebih baik dan menghadapi tantangan hidup dengan keyakinan yang teguh kepada Allah SWT.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Wawan Susetya, Rahasia Terkabulnya Doa, (Yogyakarta: Pustaka Marwa, 2008), Cet. I,
hlm. 30-31
Rohmansyah, Fiqh Ibadah Dan Mu’amalah, (Yogyakarta: LPPPM, 2017), 44
Faiqotul Laili Dan Paga Tri Barata, “Penanaman Nilai-Nilai Pendidikan Agama Islam
Pada Masa Pandemi Covid-19 Di Madrasah Ibtidaiyah”, Educare: Journal Of Primary Education 2, No 1, (2021): 70.
Hasan Bin Ahmad Hammam, Terapi dengan Ibadah “Istighfar, Sedekah, Doa, Al-
Qur’an, Shalat, Puasa” (Solo: Aqwam, 2010), 75-76
Mawardi Labay El-Sulthani, Zikir Dan Doa dalam Kesibukan “Membawa Umat Supaya
Sukses dan Selamat (Jakarta: Al-Mawardi Prima, 2011), 124.
Abdurrahman Wahid. (2003). "Kesadaran Spiritual dalam Kehidupan Berbangsa dan
Bernegara." Jakarta: LKiS.\
Kyai Haji Hasyim Muzadi. (2009). "Menyemai Kesadaran Spiritual dalam Kehidupan
Bermasyarakat." Jakarta: Gema Insani Press.
Nurcholish Madjid. (2003). "Islam Doktrin dan Peradaban." Jakarta: Paramadina.
Franz Magnis-Suseno. (2004). "Etika Politik: Prinsip-prinsip Moral Dasar Kenegaraan
Modern." Jakarta: Gramedia Pustaka Utama.
Muhammad Imaduddin. (2012). "Hakikat Spiritualitas Islam." Jakarta: Kalam Mulia.
Published
2024-10-26
Section
Articles